Sosialisasi Toss
Kegiatan Sosialisasi Toss Pengelolaan Tempat Olah Sampah Setempat di Desa Pejaten, Kec. Kediri, Kab. Tabanan hari Rabu, 17 Nopember 2021 dengan Narasumber Perbekel Desa Paksebali dihadiri oleh Tim dari DLH, Bapedalitbang, DPMD, DPUPRPKP serta perangkat Desa Pejaten. Kegiatan dimaksudkan dalam rangka replikasi pengelolaan sampah setempat Desa Paksebali Kab. Klungkung yang telah berhasil menjalankan pengelolaan sampah setempat berbasis sumber dengan metode 3R (Reuse, Reduce, Recycle) sehingga mampu mengurangi timbulan sampah. “Mengelola Sampah Sekarang adalah Asuransi Kesehatan Masa Depan”
#TabananEraBaru
#BanggaJadiOrangTabanan
#BapedalitbangTabanan
